Disperindag Usulkan Bantuan Subsidi Industri Tahu-tempe Konawe

waktu baca 1 menit

TRIASPOLITIKA.ID : KONAWE – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Konawe, usulkan bantuan kepada Usaha Kecil dan Menengah (UKM) tahun depan.

Salah satunya bagi pelaku usaha pembuatan tahu dan tempe yang berada di desa Sendang Mulyasari, Kecamatan Tongauna, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra).

Hal itu menyusul naiknya harga bahan baku kedelai impor yang tembus di harga Rp. 1,5 juta perkarung pada November lalu.

Kepala Disperindag Konawe Muh. Nur menyampaikan, bantuan tersebut telah di usulan di dewan Konawe, bantuan tersebut berupa subsidi kedelai.

“Kita sudah usulkan, subsidi kedelai tahun depan, semoga dengan bantuan subsidi ini dapat meringankan beban pelaku industri tempe dan tahu. Kita juga sudah data industri tahu tempe di konawe, ” Ungkap Muh. Nur beberapa waktu lalu.

Salah seorang pemilik Industri tempe rumahan Suhartoyo, menanggapi naiknya harga bahan baku kedelai, Ia mengaku terpaksa mencampurkan kedelai impor dengan kedelai lokal.

Selain itu, Suhartoyo juga mengurangi ukuran produknya agar usahanya tetap berlanjut.

“Biar tidak rugi, kami campurkan satu banding satu karung setengah. Satu karung kedelai impor, dicampur satu karung setengah kedelai lokal,” ujar Suhartoyo

error: Content is protected !!