29 Tahanan Polsek Kalideres jalani Swab PCR
JAKARTA, TP – Guna mencegah penyebaran virus Covid-19, 29 tahanan Polsek Kalideres menjalanin test Swab PCR di Polres Metro Jakarta Barat, Senin (25/1/2021).
29 tahanan tersebut dibawa ke Polres Metro Jakarta Barat dengan pengawalan 12 anggota Polsek Kalideres dan menggunakan bus sekira pukul 09.00 WIB dan kembali ke Polsek Kalideres pada pukul 11.00.
Kapolsek Kalideres Kompol Slamet Riyadi membenarkan dengan adanya 29 tahanan yang mengikuti test Swab PCR di Polres Metro Jakarta Barat.
“Dua puluh sembilan tahanan tersebut untuk penyerahan ke lapas karena sudah tahap dua bahkan sudah vonis,” jelasnya.
Sementara Kanit Reskrim AKP Anggoro Winardi menambahkan, dari hasil test Swab 29 tahanan tersebut belum diketahui.
“Nanti hasilnya baru diketahui, dua hari lagi,” kata AKP Anggoro saat dikonfirmasi melalui pesan singkat WhatsApp.
Reporter : Budi Utomo