Kapolres Muna Ajak Tim Paslon Jaga Kamtibmas di Pilkada

waktu baca 1 menit
Kapolres Muna, AKBP Debby Asri Nugroho mengajak dua Tim Pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Muna, untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif dalam proses Pilkada Muna 2020, di Aula Polres, Senin (26/10/2020).

MUNA, TP – Kapolres Muna, AKBP Debby Asri Nugroho mengajak dua Tim Pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Muna, untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif dalam proses Pilkada Muna 2020, di Aula Polres, Senin (26/10/2020).

AKBP Debby Asri Nugroho mengatakan, tidak adanya aturan mengenai pembatasan zona kampanye dapat berdampak pada besarnya potensi kerawanan gangguan Kamtibmas.

“Jadi mari kita memberi pemahaman masyarakat, bahwa pesta demokrasi itu gembira. Jangan disalah gunakan oleh pihak-pihak yang ingin merusak tatanan di Muna,” ujar Kapolres Derbby.

Debby meminta terhadap ketua tim kampanye serta LO pasangan calon nomor urut satu dan dua, serta KPU dan Bawaslu Muna untuk menyatukan persepsi, memberikan edukasi politik yang baik dan sehat pada masyarakat Muna.

“Jangan nodai pesta demokrasi. Mari menyamakan persepsi, memberikan edukasi pada masyarakat ataupun simpatisan. Mari kita sama-sama menjaga Kamtibmas,” teanganya.

Rapat koordinasi tersebut dihadiri Komisioner KPU Muna, Bawaslu, Liaison Officer (LO) dan ketua tim kampanye pasangan calon nomor urut satu LM Rusman Emba-Bachrun dan pasangan calon nomor urut LM Rajiun Tumada-La Pili.

Liputan: Tim Triaspolitika.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *