Bidik Partai Hanura, Mantan ketua KNPI Baubau bakal tarung di Pilwali

waktu baca 2 menit

BAUBAU, TRIASPOLITIMA.ID – Mantan ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Baubau Samsul Bahri, berencana bertarung di Pemilihan Walikota Baubau 2024.

Samsul saat ini tengah membidik partai Hanura sebagai kursi politiknya di Pilkada mendatang.

Keseriusan Samsul untuk menjadikan partai Hati Nurani Rakyat sebagai bendera politiknya, Ia buktikan dengan pendaftaranya di partai yang diketuai oleh Oesman Sapta itu.

Kata Samsul pihaknya sebelumnya sudah membangun komunikasi bersama elit partai Hanura untuk menyatakan bakal maju di Pilwali Baubau.

“Jauh hari sebelumnya saya sudah bersama para elit partai Hanura Baubau guna berkomunikasi. Mereka merespon dengan baik,” katanya pada Rabu, (24/04/2024).

Menurut Samsul, partai Hanura di Kota Baubau merupakan salah satu partai yang terbilang seksi. Karena memperoleh tiga kursi, sehingga ia tinggal mencari dua kursi lagi sebagai syarat maju di Pilkada.

“Tadi kita sudah mendaftarkan diri, dan mendapatkan respon baik dari ketua partai , kita optimis mendapatkan rekomendasi Hanura,” katanya.

“Untuk mencukupi lima kursi, besok kita akan mendaftarkan lagi di partai yang sudah membuka penjaringan. Semoga berjalan sesuai harapan,” ujarnya.

Pendaftaran Samsul di partai Hanura diterima langsung oleh ketua Hanura Baubau, Indra Tri Wahyono.

Lebih lanjut Samsul menuturkan, kematangan dirinya dalam mengikuti perhelatan Pilkada Baubau sudah mendapatkan dorongan besar dari masyarakat maupun sejumlah politikus di Kota Baubau.

Bahkan politikus asal partai Nasdem ini mengklaim dirinya sebagai representasi etnit pancana yang tumbuh besar di Kota Baubau.

“Saya hadir untuk seluruh masyarakat Baubau, namun dorongan saya maju merupakan representasi dari etnis pancana,” pungkasnya.

Reporter: Ahmad