BOX Pick-up Tabrak Rumah Warga di Tanggetada, Seluruh Penghuni Rumah Dilarikan ke Rumah Sakit

waktu baca 2 menit
BOX Pick-up Tabrak Rumah Warga di Tanggetada

KOLAKA, TP -Sebuah mobil Box Pick-up pengangkut rokok REXO dengan nomor polisi N 8457 EG menabrak rumah salah satu warga Lamedai Jumat (15/1/2021).

Akibatnya, seluruh penghuni rumah mengalami luka-luka hingga dilarikan ke Rumah Sakit Benyamin Guluh (RSBG) Kolaka untuk perawatan intensif.

Peristiwa tersebut terjadi di Desa Lamedai, Kecamatan Tanggetada, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra). Mobil yang belum diketahui tujuannya itu, diduga hilang kendali, sehingga menyebabkan menabrak rumah milik Malik.

Akibat peristiwa itu, seluruh isi rumah dimulai Malik bersama sang istri, serta satu cucu Malik yang masih berusia 3 bulan ikut merasakan peristiwa naas tersebut.

 

BOX Pick-up Tabrak Rumah Warga di Tanggetada

Ketiga korban saat ini tengah menjalani perawatan medis di RSBG Kolaka. Peristiwa mobil BOX Pick-up menabrak rumah warga diabadikan pertama kali oleh akun instagram Kabar Tanggetada.

Kemudian laman tersebut mengunggah di akun facebook Kabar Tenggara dengan keterangan ”Sebuah Mobil Box Tabrak Rumah Warga di Desa Lamedai Bayi 3 Bulan jadi korban. Kejadian ini terjadi pada hari jumat sore 15/01/2021 salah satu rumah warga Desa Lamedai Bapak Malik di tabrak oleh sebuah mobil box, mobil dengan nomor polisi N 8457 EG yang hilang kendali dan akhirnya masuk kerumah Pak Malik,” tulis akun Kabar Tanggetada.

Akun tersebut juga menyatakan jika dalam kecelakaan itu 3 orang penghuni rumah menjadi korban diantaranya Bapak Malik bersama Istrinya serta cucunya yang masih berumur 3 bulan.

 

Redaksi : Triaspolitika.id