Agus Sanaa: Megawati Titip Salam untuk Rusman Emba

waktu baca 2 menit
Ketua DPP PDIP, Megawati Soekarno Putri

MUNA, TP – Kampanye Pasangan calon (Paslon), Bupati dan Wakil Bupati Muna, Rusman Emba – Bachrun di jalan Paelangkuta, Kota Raha, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra), Senin (16/11/2020) disambut dengan gembira oleh masyarakat setempat.

Setidaknya, sejumlah pasang mata menyaksikan orasi politik paslon ber akronim “Terbaik” dengan teriak lanjutkan.

Apalagi saat Ketua Bidang Infokom DPD PDIP Sultra, Agus Sanaa menyatakan jika presiden ke-5 Megawati Soekarno Putri menitip salam pada paslon nomor urut satu, suara lanjut makin menggemah di kampanye itu.

“Presiden ke lima, Megawati Soekarno Putri menitip salam untuk Rusman Emba,” kata Agus Sanaa dalam kampanye tersebut.

Kata Agus, selain Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarno Putri, wakil Gubernur Sultra Lukman Abunawas juga menitip salam terhadap calon petahana di Muna.

“Ketua DPD PDIP Sultra, Lukman Abunawas juga menitip salam pada Rusman Emba – Bachrun,” ujar Agus Sanaa.

Kata Ketua Bidang Infokom DPD PDIP Sultra itu, wakil gubernur Sultra sebenarnya sudah berencana bakal menghadiri acara kampanye paslon “Terbaik” namun karena ada agenda penting yang harus diselesaikan sehingga ketua DPD PDIP Sultra tidak sempat hadir.

“Beliau (Lukman Abunawas red) sebenarnya berkenan hadir dalam agenda ini, namun ada agenda sangat penting, sehingga kami ditugaskan untuk mewakili serta menyampaikan orasi politik,” kata Agus Sanaa pada masyarakat yang menghadiri kampanye tersebut.

Liputan : Tim Trias Politika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!